Agenda Hari Jadi Banyumas 2016

Daftar Isi Postingan [Tampilkan]
               Dari sekian agenda Banyumas di tahun 2016 ini, sengaja saya pilihkan agenda di bulan Februari yaitu Hari Jadi Banyumas yang akan jatuh pada tanggal 22 Februari nanti. Hal yang menarik di tahun 2016 ini karena Banyumas bukan bertambah usia sebanyak 1 tahun namun akan lebih tua 11 tahun sekaligus. Hal ini berdasarkan Perda Kabupaten Banyumas No 10 tahun 2015 yang diperoleh dari naskah teks kuno, yaitu Naskah Kalibening yang tak sembarang untuk dibuka karena sangat sakral. Pihak terkait pun tak menampik suatu saat akan menemukan fakta berdasarkan sejarah yang lebih akurat karena memang peninggalan sejarah rata-rata anonim atau kekurangan bukti peninggalan sejarah. Tentang perubahan hari jadi ini bisa dibaca selengkapnya web Banyumas kab.

                Yang khas dari hari jadi Banyumas adalah kirab pusaka, yang dimulai dari upacara menggunakan bahasa daerah, penyerahan pusaka kemudian iring-iringan . Kirab pusaka sudah menjadi acara tahunan sekaligus mengundang warga setempat dan juga wisatawan untuk melihatnya, karena memang nuansanya penuh dengan kebudayaan Banyumas.

agenda hari jadi banyumas

hari jadi banyumas

ulang tahun banyumas

                Dilansir dari akun Facebook Humas Kabupaten Banyumas (sayang sekali web Dinporabudpar Banyumas tak aktif memosting agenda), berikut adalah agenda pokok Hari Jadi Banyumas  ke 445 yang bertema “Dengan Hari Jadi Ke 445 Kabupaten Banyumas, Kita Wujudkan Banyumas Yang Sejahtera, Berdaya Saing dan Berbudaya Berlandaskan Iman dan Taqwa”:
  • Tanggal 18 Februari 2016 pukul 08.00 - Ziarah ke Makam R Djoko Kaiman di Makam Dawuhan Kec. Banyumas dilanjutkan Syukuran dan Ruwatan Wayang Kulit di Pendopo Kecamatan Banyumas

  • Tanggal 18 Februari 2016 pukul 09.30 - Prosesi Perpindahan Pusat Kabupaten Banyumas dari Banyumas ke Purwokerto. Start Pendopo Kecamatan Banyumas menuju Pendopo Si Panji Banyumas.

  • Tanggal 22 Februari 2016 pukul 08.00 - Upacara Bendera Peringatan Hari Jadi ke 445 Kabupaten Banyumas di Alun-alun Purwokerto

  • Tanggal 22 Februari 2016 pukul 09.00 - Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kab. Banyumas
    Gedung DPRD Kabupaten Banyumas

  • Tanggal 28 Februari 2016 pukul 10.00 - Kirab Prosesi Pusaka Hari Jadi ke 445 Kabupaten Banyumas, Start Pendopo Wakil Bupati Menuju Pendopo Sipanji.
Jangan lewatan juga MNCTV Live Show Jum’at dan Sabtu 26-27 Februari 2016 di GOR Satria Purwokerto.

Sedangkan agenda tambahan atau hiburannya adalah:


1. Kamis – Minggu, 11-14 Februari 2016 : Lomba Karate Pelajar SMP dan SMA Tingkat Nasional ( Tempat : GOR Soesilo Unsoed Purwokerto).

2. Jumat dan Sabtu, 26-27 Februari 2016 : MNC TV Live Show (GOR Satria Purwokerto).

3. Sabtu, 26 Februari 2016 : Pagelaran Wayang Semalam Suntuk (Kec. Wangon).

4. Minggu, 6 Maret 2016 pk 07.00 : Jalan Sehat dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis (Alun-Alun Purwokerto).

5. Bulan Maret 2016 : Turnamen Golf ( Lapangan Padang Golf Wijayakusuma Purwokerto Peserta Forkompinda).

6. Sabtu-Senin,  9-11 April 2016 : Sepeda Ontel Tingkat Nasional.

7. Sabtu-Senin, 13-15 April 2016 : Lomba Tradisional/Rekreasi (Sepak Bola Sarung, Bentik, Gobag Sodor, Egrang, Trompah Panjang, Tarik Tambang) – Alun-Alun Purwokerto – Peserta SKPD, DPRD dan Kecamatan.
 
                Bagaimana? Menarik? Dilihat dari temanya nggak cuma tentang kebudayaan nih, tapi religius juga. Siap-siap cekrek-cekrek nih buat postingan blog tanggal 22 nanti. See ya!

Sumber gambar kirab pusaka 2016 : Humas Kabupaten Banyumas. (Sekaligus untuk info yang selalu di update secara berkala)

Menjawab beberapa komentar, referensi tentang Kabupaten Banyumas bisa dibaca di link ini atau web banyumasku.com
 

Tidak ada komentar

Halo, terima kasih sudah berkunjung!^^ Mohon klik 'Notify Me/Beri Tahu Saya' utk mengetahui balasan komentar via email.